Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

My 3-Weeks Travel in Korea – Summary

Pernah suatu hari ada yang e-mail aku menanyakan tentang perjalanan ke Sri Lanka. Bagaimana mengurus visanya dan lain-lain. Beberapa kali tukar balas e-mail, ia pun bertanya, “Belum semua ditulis ya?”

Selalu, setiap abis jalan-jalan nggak langsung ditulis, malah nulis yang lain-lain, trus nanti lupa deh abis ke mana aja. Udah mana aku agak-agak short-term memory, waktu berjalan dikit, udah lupa sama yang belum lama terjadi, Makanya di postingan kali ini aku mau merangkum perjalananku di Korea, yang terjadi lima bulan lalu. Detilnya akan kutulis sesempatnya di kemudian hari.



25 September – 3 Oktober FINALLY, SEOUL!

Baru aja dari Incheon ke Seoul naik bus, eh nyasar, kebablasan lima halte bus, yang mana jaraknya dua kilometer! Jalan kaki deh bawa koper medium dan ransel berat. Sesampainya di penginapan langsung tidur, baru bangun jam dua pagi keesokan harinya. Ngobrol sama teman sekamar, tidur lagi baru bangun sore harinya. #kebo

Ke mana saja?

♥ Gyeongbokgung Palace
♥ Jongmyo Royal Shrine
♥ K-Star Road
♥ Gangnam dan LINE Store-nya
♥ Seodaemun Prison History of Museum
♥ Seoul Museum of History
♥ Myeongdong
♥ Insadong
♥ Sekitar Hongik University
♥ dll.

3 – 5 Oktober DAEGU!

Semua orang yang kutemui di Korea bilang kalau Daegu membosankan. Tapi aku harus ke sana, karena niatku bertemu dengan teman SMA-ku, Anne, yang sedang menuntut ilmu di Daegu. Pas sampai Daegu dan ke pusat kotanya, iya sih bener membosankan, hahaha. Bagian yang ramenya cuma satu titik, geser sedikit udah nggak ada manusia... eh tapi di dekat kampus banyak orang sih.

Ke mana saja?
♥ Kyungpook University
♥ Chilsung Market
♥ Apsan Park
♥ Dongseong-ro Shopping Street
♥ Gyesan Cathedral
♥ Sang Don Seo's Old House
♥ Yangnyeongsi Oriental Medicine Museum

 7 Oktober BUSAN

Aku mencoba naik KTX ke Busan. Tetep bagusan Shinkansen euy #nyebelin. Di Busan aku menginap di Kim's House, yang mana pemiliknya baik banget, sampai membantu nge-booking-in tiket perjalananku ke Mokpo, Jeju, dan kembali ke Busan. Di sini aku cuma menginap dua malam, tapi dari Jeju, aku kembali ke Kim's House. Dari dua malam ini, aku juga nggak ke mana-mana banget, tidur mulu~ mager...

Ke mana saja?

♥ LINE Store di Lotte Department Store (selalu ke LINE Store!)
♥ Shinsegae Department Store (katanya largest department store in the world!)
♥ Gwangalli Beach


8 Oktober ONE DAY IN MOKPO

Menyempatkan diri ke Mokpo karena mendengar saran dari turis Prancis yang kutemui untuk ke kota kecil ini. Ia menunjukkan foto pantai yang sangat cantik. Sayangnya aku nggak berhasil ke pantai yang ia tunjukkan, tapi aku bukit yang pemandangannya oke banget, dua gedung bekas penjajahan Jepang yang menarik, dan banyak orang yang mengajakku mengobrol.

Ke mana saja?

♥ Mokpo Modern History Museum 1 (Former Consulate of Japan)
♥ Mokpo Modern History Museum 2 (Former Oriental Development Company)
♥ Gunung Yudalsan
♥ Gatbwai Bohaenggyo Bridge
♥ Dancing Ocean Water


8 – 14 Oktober JEJU

Setelah datang ke Korea, aku takjub akan pemerintahnya yang jempol banget dalam mengelola pariwisata. Korea merupakan negara yang tourist friendly banget. Sampai di Jeju, lebih takjub lagi! Di pulau ini, sistem busnya sangat bagus, mencakup seluruh pulau, ada apps-nya pula untuk mencari rute bus. Dari Kota Jeju di utara sampai Kota Seogwipo di selatan hanya membutuhkan waktu 40 menit. Naik bus antar kota paling mahal 30000-an rupiah. Trus kayaknya apa-apa bisa banget dijadikan objek wisata~ yang kayaknya cuma 'gitu doang' sampai yang emang bener-bener bagus. Sayangnya waktu aku ke Jeju, aku skip semua kegiatan mendaki. Kapan-kapan mau ke sana lagi~ au kapan.


Ke mana saja?

♥ Dongmun Market
♥ Dragon Head Rock
♥ Sangumburi Crater
♥ Hello Kitty Island
♥ U-do Island

13 – 16  Oktober BACK TO BUSAN

Setelah enam hari perjalanan ke Mokpo dan Jeju, aku kembali ke Busan dan bertemu koperkuuu, yang kutinggalkan di Busan. Di Kim's House kali ini aku berkenalan dengan lebih banyak orang lagi. Ada pasangan backpacker dari Amerika Latin, ada om-om yang abis resign kerja buat keliling dunia dari Belgia, dan mahasiswa PhD dari Taiwan yang malah nginep di jjimjilbang (pemandian umum), jadi penginapannya buat naruh tas doang.

Ke mana saja?

♥ Gamcheon Culture Village
♥ Jagalchi Fish Market
♥ Busan Tower
♥ Chinatown
♥ Busan Museum
♥ UN Memorial Cemetery
♥ Hae Dong Yong Gung Temple
♥ Beomeosa Temple

16 Oktober 2015 Cabut dari Busan ke Taipei!

5 komentar untuk "My 3-Weeks Travel in Korea – Summary"

  1. Kayaknya banyak banget tempat yang dikunjungi, tapi banyak tidur juga ya Una..hehe...

    Soal pemerintah sana mmg bener ya Una, serius banget sama pariwisata. Semoga indonesia ke depan jg bs seserius itu dan bahkan lebih lagi. Amin..

    BalasHapus
  2. paling lama di Seoul ya Una. eh aku penasaran sama cerita yg itu.....nanti aja deh di japri

    BalasHapus
  3. lama amat jalan2nya na? asikkk yaa harusnya bisa dikelilingin semua. hehhehe

    BalasHapus
  4. Busan seru gak na? Aku bingung neh kalau ke korea enakan ke busan atau ke jeju ya selaen ke seoul. Soalnya kan gak bisa dua duanya *pengen ke korea euy tahun depan!* 😆

    BalasHapus
  5. Mari ngekhayal dulu.. *gara2 una pokoknyaaaa huhuhu :D

    BalasHapus